Template by:
Free Blog Templates

Kamis, 20 November 2008

Tips membuka account paypal


http://mbaknanik.blogspot.com

Jangan Lupa Catat / Bookmark Alamat Ini!



"Tips Paypal Gratis, Virtual Credit Card Gratis, Verifikasi paypal, withdraw paypal ke bank di indonesia, 100% Gratis ..!



Tips membuka account paypal:



Untuk start membuka account gratis/Signup paypal : klik disini

Klik signup, lalu pilih negara, bahasa dan pilih personal/premier account. Isikan data anda secara lengkap, sesuai data KTP dan Bank anda, Ikuti proses pendaftarannya sampai selesai. Biasanya anda akan langsung diminta mengisi form untuk verifikasi dengan menggunakan Credit card, anda bisa melewatinya jika belum mau melakukan verifikasi. Account yang belum di verifikasi tetap bisa menerima dan mengirim paypal dari pihak lain, tapi biasanya dibatasi (Limit) dan belum bisa di pakai untuk transaksi bank atau penjualan lewat web dengan memakai shopping cart. Anda tetap bisa memperoleh transfer dari pihak lain meski belum verifikasi. PayPal hanya memakai email sebagai nama rekeningnya jadi tak ada nomor rekening. Jadi jika mau transfer atau menerima transfer cukup isikan email paypalnya saja.

> Tips verifikasi paypal tanpa kredit card:

Verifikasi paypal sangat di perlukan agar account anda benar-benar bisa di gunakan secara penuh, anda juga bisa melakukannya belakangan. Anda bisa join dulu beberapa program yang membayar via paypal dan jika sudah mempunyai saldo di paypal maka bisa melakuakan verifikasi. Tapi jika anda ingin memakainya untuk melakukan transaksi jual-beli via website maka account anda harus di verifikasi dulu Agar paypal anda bisa di gunakan dengan baik, transfer, terima, withdraw dll, maka perlu verifikasi dulu.

Ada banyak cara untuk melakukan verifikasi paypal yaitu dengan Credit card, Debit Card, Prepaid credit card dll.

  • Untuk Credit card dari bank di indonesia yang bisa digunakan verifikasi al dari: HSBC Visa - BNI Visa - Mandiri Visa - Citibank Mastercard - BCA Mastercard - BRI Mastercard. Jika anda verifikasi dengan memakai Credit card maka anda bisa mengisi rekening paypal dari Credit Card tersebut. Jika anda memakai credit card maka 4 digit kode dari paypal bisa anda temukan di print out bulanan credit card anda, jadi proses verifikasi harus menunggu 4 digit kode yang tercantum di print out statement bulanan credit card anda. Sedangkan DEBIT CARD/ATM keluaran bank di indonesia belum bisa di gunakan untuk verifikasi paypal.

Salah satu tips verifikasi paypal jika anda tidak memiliki credit card adalah dengan menggunakan Virtual Credit card. yaitu berupa kartu kredit virtual (Tanpa kartu fisik). VCC ada yang bisa di pake verifikasi saja dan tak bisa di isi( nol balance), ada juga VCC yang bisa di isi dana sehingga bisa dipakai untuk mengisi dana di account paypal anda. Paypal tidak melarang penggunaan prepaid credit card ini (lihat di bagian withdraw fund with debit card/prepaid card). Anda bisa mencari penyedia VCC sekaligus meminta bantuan untuk melakukan verifikasi sampai selesai. biasanya biayanya antara $5-$20 dan kami juga berikan tips untuk memperoleh VCC gratis . Daripada membuat Credit card sendiri yang biayanya tentu cukup mahal.

Tips Memperoleh VCC GRATIS..!

Anda bisa memperoleh vcc gratis untuk verifikasi paypal, Ikuti tips kami ini:

  • Silahkan join gratis dengan penyedia vcc gratis : Klik disini

  • Setelah join maka anda harus bisa mengajak 10 orang teman untuk bergabung dengan web penyedia vcc gratis tersebut dengan menggunkana link referral anda. setelah anda merefer 10 member gratis maka anda bisa memperoleh vcc gratis dari pihak pengelola.

  • Catatan penting: program ini bukan milik kami dan tak ada hubungan apapun dengan kami, semua aturan dan prosedur silahkan di tanyakan langsung ke pengelola vcc gratis.

Selain vcc gratisan di atas, anda juga bisa membeli vcc untuk verifikasi paypal dengan harga antara $5 sampai $20. Sebaiknya anda cari penyedia yang bisa langsung di hubungi via chat online agar anda bisa langsung di pandu cara melakukan verifikasi paypal. Jangan lupa catat data nomor VCC yang anda terima beserta expuse numbernya dan simpan baik-baik. jadi bila nanti paypal melakukan cek acak untuk proteksi maka anda punya data VCC tersebut. Verifikasi hanya sekali saja dan account anda akan verified selamanya. Anda bisa mencari penjual VCC yang harganya murah mulai dari $5 : Klik disini

Contoh / info beberapa penyedia VCC sbb klik saja:

1. VCC-$10 via Libertyreserve saja ( http://www.vccstore.com )

2. VCC-$9.99 via LR dan $14,99 via paypal

3. VCC $20 bisa pp, LR dll

Contoh yang saya pake untuk verifikasi : Saya memesan VCC dari www.vccstore.com

Jika anda berminat sebaiknya yang bisa di kontak langsung via Chat saja. Anda bisa kontak langsung ke Yahoo Messenger nya id: virtualcredit_card (email: virtualcredit_card@yahoo.com) dan katakan saja "help to verify paypal". Biasanya anda disuruh membayar biayanya dulu via liberty reserve sesuai permintaan penjualnya, setelah itu anda akan menerima nomor VCC dan Expuse number nya (VISA) dalam beberapa menit. Anda tinggal masukkan data nomor VCC tersebut di bagian "Add Credit Card" di member area paypal anda. Setelah itu paypal akan mengecek/mencarge VCC nya sebesar $1.95 dan mengirim Kode ke penjual VCC tersebut (vccstore.com). Anda harus meminta 4 digit kode ini ke vccstore.com dan bisa anda masukkan ke paypal anda. Setelah proses ini maka account anda akan verified dan paypal akan mengembalikan $1.95 ke rekening paypal anda. Artinya anda nanti akan verified dan memperoleh $1.95 dengan mengeluarkan biaya pembelian VCC tersebut.

Perhatian: Saya tidak ada hubungan apapun dengan penjual VCC ini. Semua aturan dan prosedur sebaiknya anda tanyakan langsung pada yang bersangkutan. Anda bisa gunakan Liberty Reserve untuk membeli vcc dari beberapa penyadia vcc , tips liberty reserve sbb:

Tips Membuka ACC Liberty Reserve

Anda bisa membuat account gratis caranya:

  • Klik banner di bawah lalu klik Create account . maka anda akan di kirim sebuah kode ke email.
  • Buka browser baru untuk akses email anda, kopi kode dari email anda dan masukkan ke kotak registrasi di Liberty Reserve tadi.
  • lalu ikuti semua stepnya sampai selesai seperti buat Pin Login, Pasword dan Welcome Message.
  • Setelah selesai maka anda akan memperoleh Nomor rekening seperti :U1273747 dll.

Liberty Reserve menggunakan 3 pengaman berupa: Login PIN, Pasword dan Security PIN. Anda harus catat semuanya dengan baik dan benar lalu simpan. Liberty reserve lebih aman dari e-gold dengan pengamanan 3 lapis tersebut, Juga masih ditambah dengan Welcome Mesage yang bisa anda buat sendiri Serta Virtual Keyboard untuk memasukkan PIN atau Pasword yang tinggal anda klik pada huruf atau angka. Liberty reserve tak ada fee bulanan dan tak ada fee transfer.

Silahkan Daftar/Create account dari banner berikut:

Cara Untuk Login dan Memakai Liberty Reserve :

  • Anda tinggal klik account login,
  • Masukkan Nomor account ( Contoh : U123548)
  • Masukkan Login PIN dengan klik virtual keyboard,
  • Step 2 masukkan Pasword dan Periksa Kata welcome message anda. lalu klik kotak kecilnya lalu klik Tombol "Login".
  • Untuk melakukan transfer di bagian Spend atau transfer
  • Anda harus memasukkan Security PIN setiap melakukan transaksi Transaksi. Jadi Relatif lebih aman.
  • Jika anda ingin membeli atau menjual Liberty Reserve maka bisa mengikuti petunjuk pada masing-masing exchanger
  • Jika anda ingin membeli biasanya anda harus isi form pembelian di exchanger, lalu pilih rekening bank yang mau anda pakai seperti BCA, MAndiri dll. selanjutnya anda harus transfer uang senilai order anda via bank dan nanti pihak exchanger akan mengirimkan sejumlah dollar ke rekening liberty reserve
  • Jika anda ingin menjual maka biasanya setelah isi form penjualan maka anda harus transfer dari Liberty reserve anda ke Liberty reserve pihak exchanger dan nanti pihak exchanger akan mengirimkan Rupiah ke rekening Bank Anda sesuai dengan besar order.

Silahkan cek info lengkapnya di tempat penukaran Liberty Reserve yang ada. Tempat penukaran Liberty Reserve ke Rupiah yang bisa memakai Bank : BCA, LIPPO, MANDIRI, BNI dll:

http://www.sentraegold.com/?sentra=1238

http://www.indochanger.com

http:// www.tukarduid.com

http://goldmediator.com

Tips melakukan transfer ke rekening bank Lokal:

Jika account paypal anda premierdan sudah verified maka anda bisa melakukan transfer ke rekening bank lokal seperti BCA dll.

- Pertama anda harus "Add Bank Account" Dulu di Paypal. Login ke member area paypal anda, klik di Edit Profile, lalu klik Bank Account, klik add untuk memasukkan data bank anda. Paypal mengharuskan anda memasukkan kode bank berupa 7 digit kode yaitu: kode bank + Kode Cabang. Misalnya untuk BCA. Kode bank 014. Jika kode cabang 0061 maka masukkan: 0140061

- untuk data kode bank dari BI : klik disini

- untuk BCA kode cabangnya: http://www.klikbca.com/individual/silver/network.html

- Untuk bank lain silahkan hubungi bank anda.

Jika account anda verified baik personal/ premium account serta sudah add bank di profile, maka anda bisa melakukan withdraw fund atau transfer. Tinggal klik withdraw fund, masukkan nilai yang akan di transfer, bank tujuan dan ikuti proses nya sampai selesai.

  • Transfer dari paypal ke bank lokal di bawah 1,5 Juta rupiah akan di kenakan biaya Rp.16.000 dan Transfer di atas 1,5 Juta Rupiah tak dikenakan biaya.

  • Jika bank anda menolak transfer maka akan di potong biaya sebesar Rp.50.000.

  • Transfer ke Bank dan Debit card di batasi maksimal $500 per hari dan minimal $10

  • Proses transfer biasanya akan masuk rekning bank dalam 4-5 hari kerja.

  • Paypal membatasi penerimaan transfer sampai $10.000 untuk aturan lain nya sebaiknya anda baca di FAQ nya paypal.

Tidak ada komentar: